• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Semakin Semaraknya Bursa Kandidat Capres 2024, Sudirman Said: Pemimpin Negara Harus Punya Ide

    Redaksi
    Sabtu, 04 Maret 2023, 09:25 WIB Last Updated 2023-03-04T02:25:40Z
    -
    -


    Jakarta  |  BNRI NEWS 

    Bincang Ide menyelenggarakan diskusi publik dengan tema "Haruskah Capres Membawa Ide?" Acara tersebut menghadirkan Sudirman Said (Tim Kecil Koalisi Perubahan; Menteri ESDM 2014-2016), Surya Tjandra (Wakil Menteri ATR/BPN, 2019-2022) dan Bawono Kumoro (Peneliti Indikator Politik Indonesia) dan Andi Sinulingga (Pengamat Politik) sebagai pembicara. Diskusi yang dilaksanakan di Kafe Pedjuang! di sekitaran Lebak Bulus itu dihadiri oleh 50 peserta.Jum'at (3/3/2023)

    Dalam diskusi tersebut, para pembicara menekankan bahwa calon presiden harus memiliki visi yang jelas dan ide yang konkrit untuk menjawab tantangan yang dihadapi Indonesia. Mereka menunjukkan bahwa ide kandidat harus praktis, realistis, dan mencerminkan kebutuhan dan aspirasi orang yang ingin mereka wakili. “Ide adalah hal yang penting untuk memobilisasi orang-orang untuk memecahkan masalahnya. Pemimpin negara jelas harus mempunyai ide, bila tidak punya ide lebih baik tidak mencalonkan diri menjadi presiden” Ujar Sudirman Said.

    Menyoroti pentingnya kualitas kepemimpinan calon presiden, menekankan bahwa kemampuan untuk menginspirasi, memobilisasi, dan menyatukan bangsa sangat penting untuk pemerintahan yang efektif. Mereka berpendapat bahwa seorang kandidat harus memiliki keterampilan dan pengalaman yang diperlukan untuk memimpin dan memerintah secara efektif. “Kita butuh pemimpin yang memiliki kecerdasan,” Ujar Andi Sinulingga. 

    “Pemimpin yang punya gagasan bisa mengalahkan pemimpin yang hanya bermodalkan media sosial,” tambah Bawono Kumoro. 

    Dalam melihat konteks Indonesia hari ini, peran intelektualitas jadi penting dalam merumuskan suatu kebijakan. “Mengutip kaisar Rusia, Filosof sangat enak menulis di kertas putih, sedangkan pemimpin rakyat harus menulis di kulit manusia”. Hal ini jadi penting bagaimana menemukan titik keseimbangan dalam menentukan kebijakan, peran penting pengetahuan dan kebutuhan masyarakat bisa dipadu dalam kebijakan.” Tegas Surya Tjandra. 


    Kesimpulannya, kita sebagai pemilih dan calon pemimpin nanti, harus selalu start from the end karena itu penting untuk mengetahui goals apa yang akan kita capai, sehingga kita tetap bisa fokus untuk mengetahui pemimpin yang dipilih memiliki gagasan untuk  membangun Indonesia yang seperti apa. Media juga harus mengambil peran dalam meramaikan pemilihan presiden nanti, jangan hanya memberikan hasil survei para calon presiden tetapi juga gagasan yang dimiliki oleh para capres.


    (Elin. H) 
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini