-
Yogyakarta | Bnri NEWS
Melalui kegiatan Polsek Ngampilan Berbagi, Kapolsek Ngampilan Yogyakarta membagikan nasi bungkus gratis ke warga masyarakat di Jalan KS Tubun, Jum’at (10/6).
Kepedulian dan perhatian tersebut dilaksanakan secara berkelanjutan dan terus dilakukan oleh Polresta Yogyakarta beserta Polsek jajaran dalam berbagai bentuk kegiatansalah satunya Polsek Ngampilan Berbagi.
Kapolsek Ngampilan melalui Kasihumas Aiptu Petrus Agung menyampaikan, program berbagi yang dilaksanakan Polsek Ngampilan dilakukan sebagai bentuk kepedulian serta sebagai sarana dalam menjaga silaturahmi kepada masyarakat khususnya di Kemantren Ngampilan.
“Kegiatan Polsek Ngampilan Berbagi ini, kami laksanakan secara rutin sebagai upaya menjalin silaturahim dan meringankan beban masyarakat yang masih terdampak pandemi,” ujarnya.
Program Polsek Ngampilan Berbagi ini juga bertujuan menanamkan rasa ikhlas dan sosial. Setidaknya ada enam puluh bungkus nasi gratis dibagikan dalam kegiatan kali ini.
Selain membagikan nasi bungkus, Kapolsek juga memberikan imbauan keselamatan berlalu-lintas kepada warga serta senantiasa disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes).
(Aziz)