• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Diduga Bunuh Diri, Seorang Wanita di Mojokerto Tertabrak Kereta Api

    Jumat, 12 November 2021, 15:35 WIB Last Updated 2021-11-12T08:35:08Z
    -
    -



    Mojokerto | BNRI NEWS 

    Beban hidup yang dialami seseorang bila tidak menemukan solusi bisa menyebabkan keputusasaan, yang akhirnya bisa mengambil jalan pintas dengan bunuh diri.

    Jum'at (12/11/2021) siang tadi sekitar pukul 09.45 WIB, ada seorang perempuan tewas mengenaskan tertabrak kereta api di perlintasan Trenggilis, Kelurahan Blooto, Prajurit Kulon, Kota Mojokerto.

    Informasi yang di peroleh, perempuan tersebut bernama Sadiyah (63), warga Wringinrejo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto.

    Kapolsek Prajurit Kulon, Kompol Sulkan mengatakan, dari keterangan saksi, perempuan tersebut mulanya datang ke rel kereta api menggunakan sepeda ontel. Setibanya di dekat rel, sepeda ontel diletakkan di tepi jalan. Korban pun naik ke atas perlintasan rel kereta api . “Sekitar pukul 09.45 kereta dari Surabaya – Mojokerto melintasi rel itu dan terjadilah tertabrak kereta,” katanya di lokasi kejadian.

    Hasil penyelidikan sementara, Sulkan menduga korban sengaja bunuh diri dengan cara menabrakkan tubuhnya ke kereta hingga hancur.
    “Dugaan sementara ke arah sana (bunuh diri),” tukasnya.

    Kemudian korban dievakuasi oleh sejumlah relawan dengan meggunakan mobil Ambulan ke Rumah Sakit Umum Daerah Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto.

    Polisi juga mengamankan dua barang yang diduga milik korban berada di lokasi kejadian.
    “Sementara yang bisa diamankan sepeda ontel milik korban dan dompet yang tidak ada identitasnya,” tutup Sulkan.

    (Nanang H)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini