-
Maros | BNRI NEWS
Sejumlah remaja tergabung dalam Ikatan Remaja Masjid An Nur As Salam BSS LAND Mandai, melaksanakan aksi bagi bagi Takjil buka puasa pada Ramadhan 1444H. Mereka membagikan kotak isi makanan takjil kepada para penggendara yang melintas di jalan Poros Kariango depan gerbang BSS LAND Mandai, Desa KurySumange, Tanralili, Maros. Ahad (16/4/2023).
Syarif Hidayatulloh kepada BNRI_NEWS Melaporkan, selain melakukan giat bagi bagi Takjil di jalanan, selama sebulan dalam Ramadhan tahun ini Pengurus masjid An Nur As Salam dibantu Irna (Ikatan Remaja Masjid) AnNur As Salam selalu menyediakan Buka Bersama, di masjid An Nur As Salam Komplek BSS LAND Mandai.
Menu buka bersama terdiri dari Snack, Kue, Es Buah dan Nasi Box setiap sore menjelang Maghrib disediakan oleh seluruh warga masyarakat BSS LAND Mandai secara bergiliran.
Alhamdulillah sudah berjalan dua tahun acara Buka Bersama ini, semoga menjadi amal kebaikan bagi para dermawan dan bernilai ibadah disisi Alloh SWT.
Usai membagi-bagikan takjil, para remaja masjid tersebut mendapatkan pujian dari Pengurus masjid An Nur As Salam. Ustadz Muhammad Aris membagikan 'apresiasi' tanda terima kasih atas peran aktif para remaja masjid mensuksesksn program kegiatan selama Ramadhan.
Semoga segala aktifitas ibadah dibulan Ramadhan 1444H diterima Alloh SWT. Dan Mendapatkan Rahmat serta ridhoNya, hingga ketemu lebaran Idul Fitri 1444H sebagai puncak kemenangan, Aamiin Ya Robbal'alammin.
(Eshadiyuda)