-
Mojokerto | BNRI NEWS
Nasib malang yang akan menimpa kita tidak bisa ditebak.
Kadang kita sudah berhati-hati karena kecerobohan orang lain kita bisa celaka.
Seperti yang terjadi Jum'at sebelum subuh tadi pagi, seorang pemuda asal Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto mengalami luka berat akibat tabrak lari. Korban harus dirawat RS Sumber Glagah Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Raya Trece, tepatnya di depan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Saat itu, korban mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi S 5546 PU.
Korban bernama M Venus Erlangga (18) warga Losari RT 03 RW 01, Desa Bleberan, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto menjadi korban tabrak lari.
Korban terlibat kecelakaan dengan kendaraan yang belum diketahui jenisnya. Sementara di TKP tidak ada saksi yang melihat kejadiannya.
Korban mengalami luka berat bagian kepala, fraktur tulang kedua tangan dan kaki karena tabrak lari.
Korban kemudian dibawa ke RS Sumber Glagah,” jelas Welirang Rescue, Jaka, Jumat (29/7/2022).
Setelah dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), petugas mengamankan kendaran milik korban.
Kasus tabrak lari tersebut ditanggani Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto.
(Nanang H)