• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Tinjau Kesiapan Lebaran 1443 H, Wakil Bupati Klaten Ungkap Klaten Kondusif

    Senin, 02 Mei 2022, 13:39 WIB Last Updated 2022-05-02T06:39:40Z
    -
    -


    Klaten | BNRI NEWS

    Minggu malam, Forkopimda Kabupaten Klaten beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Klaten meninjau secara langsung pos pengamanan Lebaran 2022 Polres Klaten di empat titik yakni Posko Prambanan, Posko Tegalyoso, Posko Delanggu dan Posko Alun-alun, (01/05/2022). 

    Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya menyampaikan guna mengecek kesiapan lebaran 1443 H, Forkopimda Kabupaten Klaten meninjau secara langsung posko pengamanan lebaran. Dirinya menjelaskan hasil pantauan Kabupaten Klaten dalam kondisi kondusif, aman terkendali dan masyarakat tertib sesuai aturan pemerintah.

    “Malam ini kami mengecek secara langsung posko pengamanan lebaran di empat titik. Kondisi Klaten kondusif, aman terkendali, masyarakat tertib anjuran pemerintah. Di posko ini juga ada tim medis yang membuka gerai vaksinasi bagi masyarakat.” jelas Yoga Hardaya


    Yoga Hardaya menambahkan untuk mengurai kemacetan, jajaran Polres Klaten akan mematikan lampu lalu lintas di titik-titik penumpukan kendaraan. Dirinya menjelaskan Kapolres dan Dandim pun juga telah melakukan koordinasi dengan babinsa/ babinkamtibnas untuk senantiasa mengamankan wilayahnya. Serta bagi para pemudik yang meninggalkan rumahnya, RT RW diimbau menerapkan sistem jogo tonggo. 


    Selanjutnya, Yoga Hardaya pada kesempatan yang sama menambahkan bahwa Dandim 0723 Klaten memiliki inovasi yaitu mempergunakan 5 titik koramil untuk rest area. Terakhir, Yoga Hardaya berharap semoga para pemudik dapat nyaman dan tertib. 

    (Humasklaten / Aziz)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini