-
Kulon Progo | BNRI NEWS
Kapolres Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K., mendatangi TKP bencana alam tanah longsor di Pedukuhan Kluwih yang menimpa rumah warga. Senin (14/02/2022).
.
Menurut informasi yang diterima, longsor akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Girimulyo pada hari Minggu sore sampai dengan malam hari dan mengakibatkan terjadinya tanah longsor di wilayah Pedukuhan Krikil, Kalurahan Pendoworejo, Girimulyo, Kulonprogo yang mengakibatkan benteng dinding depan rumah bapak Mubari ambrol.
.
“Petugas Polri bersama relawan dan warga membantu membersihkan longsoran tenah yang menimpa dinding rumah salah seorang warga”, ujar AKBP Muharomah Fajarini, S.H., S.I.K.
.
"Kami menghimbau kepada masyarakat yang bermukim disekitaran lokasi bencana alam untuk selalu berhati hati dan tetap waspada serta selalu mengutamakan keselamatan”, pungkas Kapolres Kulonprogo.
Aziz