• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Aliran Lahar Dingin Membanjiri Jalan Raya

    Sabtu, 04 Desember 2021, 17:39 WIB Last Updated 2021-12-04T10:39:04Z
    -
    -












    Lumajang | BNRI NEWS

    Gumpalan awan pekat tampak turun dari Semeru. Warga sekitar berlarian berusaha menghindari gumpalan awan tersebut.

    "Saat ini kondisi gelap gulita," kata Bupati Lumajang Thoriqul Haq, Sabtu (4/12/2021).Dia menambahkan dampak Semeru erupsi ini membuat dua kecamatan di Lumajang kondisinya gelap gulita.


    Aliran lahar dingin Gunung Semeru pun malai membanjiri jalan raya di Lumajang, Jawa Timur, Jalan-jalan di sekitar lereng Gunung Semeru mulai tertutup aliran lahar dingin dan hujan abu vulkanik.


    Dua kecamatan di Lumajang gelap gulita, yakni Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro," tambahnya.

    Hingga kini pihaknya belum mengetahui berapa desa yang terdampak Semeru erupsi.

    "Saya belum tahu berapa desa yang terdampak, tapi saat ini kondisi dua kecamatan sudah gelap semua. Saat ini kami masih koordinasi," tambahnya.

    Menurut informasi yang beredar Gunung Semeru meletus pada Sabtu (2/12) pukul 15.00 WIB.



    Komentar

    Tampilkan

    Terkini