• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Penyerahan Simbolis Bantuan Kementerian Pertanian oleh Bupati Klaten

    Selasa, 16 November 2021, 14:17 WIB Last Updated 2021-11-16T07:17:03Z
    -
    -



    Klaten|BNRI NEWS


    Kelompok tani dan ternak Kabupaten Klaten terima bantuan dari Aspirasi Ketua DPR RI, Puan Maharani, serta Kementerian Pertanian dan Perikanan Republik Indonesia.


    Bantuan yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Klaten Hj. Sri Mulyani tersebut berupa alat mesin pertanian (Alsintan), unit pengelolaan pupuk organik (UPPO), kambing, ayam dan bioflok perikanan di Halaman Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Klaten, Selasa (16/11/2021).


    Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Klaten, Widiyanti mengucapkan terima kasih atas upaya yang dilakukan oleh pemerintah dalam mewujudkan Kabupaten Klaten yang mandiri pangan. Dirinya mengingatkan kepada seluruh penerima bantuan untuk mengoptimalkan bantuan yang diterima untuk kegiatan pertanian dan peternakan sebagai pengembangan ekonomi produktif. Selain itu, bantuan alsintan yang diberikan tersebut juga dapat menambah penghasilan kelompok karena alsintan dapat disewakan kepada kelompok tetangga yang kemudian dana hasil sewa dapat menjadi dana pemeliharaan alsintan. 


    Dalam sambutannya Bupati Klaten Sri Mulyani menyampaikan, bantuan yang diserahkan antara lain, 3 unit traktor roda 4, 2 unit hand traktor roda 2, 2 unit rice transplanter, 4 unit cultivator, 1 unit power thresher multiguna type mobil, 5 unit combine harvester type besar, 5 paket unit pengolahan pupuk organik (UPPO), 2 paket bantuan bioflok, bantuan kambing untuk 5 kelompok dan bantuan ayam untuk 7 kelompok.


    Selanjutnya, Sri Mulyani berpesan kepada seluruh penerima untuk memanfaatkan serta memelihara bantuan yang diterima dengan sebaik mungkin dan jangan sampai mangkrak. Dengan memanfaatkan bantuan tersebut, hasil pertanian akan bermanfaat besar bagi Kabupaten Klaten sehingga nilai ekonominya juga dapat semakin baik.


    Aziz
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini