• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Gubernur Sulsel Mendukung Penuh Kegiatan Rakernas Ke XI PMKRI di Toraja

    Sabtu, 24 September 2022, 11:50 WIB Last Updated 2022-09-24T04:50:34Z
    -
    -



    Toraja | BNRI NEWS 

    Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Toraja sanctus Paulus Bersama dengan Panitia Pelaksana Rapat Kerja Nasional PMKRI Sanctus Thomas Aquinas tahun 2023, melakukan audiensi dengan Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, S.T.

    Pertemuan tersebut berlangsung di Rumah Jabatan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan,
    Jl. Yusuf Daeng Ngawing, Tidung, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222. Jumat, (23/09/2022). 

    Dalam pertemuan yang turut dihadiri jajaran DPC PMKRI Makassar tersebut, dibahas tentang rencana Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PMKRI yang akan diadakan di Toraja, serta isu-isu aktual sosial kemasyarakatan di Toraja.


    Demianus, Selaku Ketua Panitia Pelaksana Rakernas PMKRI menyampaikan bahwa kegiatan tersebut akan membahas seluruh kebijakan PMKRI secara nasional dan dihadiri semua cabang PMKRI se-Indonesia. 


    "Kegiatan ini akan diadakan pada 23-28 Januari 2023 dan dihadiri seluru cabang PMKRI se-Indonesia. Maka selaku cabang pelaksana, kami mengharapkan dukungan penuh Pemerintah Daerah Sulawesi Selatan,".ungkapnya.

    Sementara Frenly Sampe Be'tu selaku ketua Presidium PMKRI cabang Toraja periode 2021-2023 menyampaikan bahwa ini merupakan kegiatan PMKRI berskala nasional pertama di Toraja. "Kami meyakini bahwa kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara secara khusus serta Sulawesi Selatan secara umum, baik di bidang ekonomi maupun sosial politik."


    Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, S.T menyampaikan dukungan penuh dan siap menghadiri kegiatan Rakernas tersebut. "Saya mendukung penuh kegiatan Rakernas PMKRI Sanctus Thomas Aquinas tahun 2023 yang akan digelar di Toraja dan Saya atas nama Pemerintah provinsi Sulawesi Selatan siap mendukung dan memfasilitasi apa yang dibutuhkan demi menyukseskan kegiatan ini", Tutupnya. 


    (H Joko Suparno)


    Komentar

    Tampilkan

    Terkini