• Jelajahi

    Copyright © BNRI NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Lantik 35 Advokat, KAI Siap Terapkan Sistem Berbasis Digital Dalam Proses Penanganan Hukum

    Minggu, 20 Februari 2022, 11:12 WIB Last Updated 2022-02-20T04:12:30Z
    -
    -



    Makassar | BNRI NEWS


    Sebanyak 35 advokat terlantik dalam sidang terbuka Dewan Pimpinan Pusat Kongres Advokat Indonesia dalam rangka pengangkatan Advokat Sulawesi Selatan yang digelar di Hotel Harper, Jl.Perintis Kemerdekaan, Sabtu, (19/02/2022)

    Pengangkatan Advokat dilakukan oleh Ketua Majelis Sidang, Presiden KAI (Kongres Advokat Indonesia) Adv. H. Tjoetjoe Sandjaja Hernanto, SH. MH. CLA. CIL. CLI. CRA di dampingi Ketua DPD KAI Sulawesi Selatan Adv. Muh. Israq Mahmud, S.H., CIL dan ADV Harmoko SH CIL serta petinggi KAI lainnya. Turut hadir, Insinyur Jendral Polisi (Purn) Dr Burhanuddin Andi, MH. Mewakili Pangdam , Kolonel Herti Ambarita S.H.,MH.

    H. Tjoe Tjoe Sandjaya dalam narasi nya mengatakan, pentingnya menjadi advokat yang juga ikut dalam perkembangan era digitalisasi, baik dalam metode Database penunjang sumber referensi melalui daring ataupun hingga metode transaksi kekinian seperti Cripto, saham, dan Bitcoin. 

    " Hanya KAI yang secara tegas dan eksplisit menyatakan pertama kali, orang yang telah menjadi Advokat berhak menyandang gelar profesi ADV dan kemudian hal ini diikuti oleh advokat dan organisasi lain. " Tegasnya.. 

    "KAI telah merancang sistem Database melalui daring yang memuat referensi terkait hukum yang akan segera di launcing untuk seluruh advokat KAI, dan juga menyambut perubahan-perubahan dan beradaptasi dalam sistem era digital yang kian melesat", sambungnya. 

    Dalam sela sesi prosesi, Ketua DPD KAI Sul-sel Adv. Muh Israq Mahmud S.H.,CIL 
    Bersama dengan Direktur Utama PT. Bank Syariah Dana Moneter (BPS Dana Moneter) H. Buhana Lewa melakukan penandatanganan MOU terkait anggaran pendidikan advokat. 


    "Terkadang ada calon advokat berbakat yang kesulitan dalam biaya PKPA (Pendidikan Khusus Profesi Advokat) lalu UPA (Ujian Profesi Advokat). Melalui kerja sama inilah para calon advokat dapat bantuan keringanan melalui biaya yang bisa di angsur",

    Dengan kerjasama seperti   ini Semoga kita dapat memberi pelayanan dan keahlian ilmu hukum yang terbaik dalam interaksi penegakan hukum kepada masyarakat. Dan Kami sangat berterimakasih banyak kepada rekan-rekan sekalian yang mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yang ketat, sehingga acara ini dapat berjalan dengan lancar hingga selesai," tambahnya.

    ian/esha

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini